Parapuan.co - Kawan Puan, banjir bandang kini tengah melanda Ibukota Korea Selatan, Seoul, sejak Senin (8/8/2022).
Curah hujan yang yang mencapai lebih dari 100 mm per jam membuat beberapa wilayah di Korea direndam banjir.
Melansir Kompas.com, pemerintah Korea Selatan telah berjanji untuk menangani situasi dengan dengan segera.
"Tidak ada yang lebih berharga dari kehidupan dan keselamatan," tulis Presiden Yoon Suk Yeol.
"Pemerintah akan menangani situasi hujan deras secara menyeluruh dengan markas besar langkah-langkah keamanan bencana pusat," lanjutnya.
Pemerintah pertama-tama akan melakukan evakuasi warga yang tinggal di daerah berisiko tinggi atau dataran rendah.
Selain itu, pemerintah juga telah memberi bantuan langsung bagi warga Korea Selatan yang terjebak di kediaman mereka masing-masing.
Kawan Puan, banjir di Korea Selatan ini mengakibatkan pemadaman listri sepenuhnya di beberapa kota.
Penduduk di daerah dataran rendah yang belum terdampak pun diminta untuk segera mengungsi.
Baca Juga: 3 Hal yang Perlu Dilakukan saat Rumah Diterjang Banjir, Segera Evakuasi Diri