Ulang Tahun Ke-25, Ini Evolusi Gaya Kylie Jenner dari Remaja hingga Jadi Ibu

Ardela Nabila - Rabu, 10 Agustus 2022
Evolusi gaya Kylie Jenner.
Evolusi gaya Kylie Jenner. Dok. Getty Images

Parapuan.co - Kawan Puan, hari ini, Rabu (10/8/2022), merupakan hari ulang tahun selebritas ternama Kylie Jenner.

Sebagai salah satu anggota keluarga Kardashian-Jenner, nama Kylie Jenner tentu sudah lama terdengar di industri hiburan Amerika Serikat.

Terlebih setelah acara Keeping Up With the Kardashians dirilis pada Oktober 2007 silam, yang membuat nama Kylie Jenner makin dikenal.

Sebagai selebritas ternama yang malang-melintang di layar kaca, perempuan yang pernah dinobatkan sebagai bilioner termuda di dunia pada tahun 2019 itu kerap tampil stylish.

Yuk, intip evolusi gaya Kylie Jenner dari masa remajanya hingga dewasa dan menjadi seorang ibu, seperti dikutip dari US Magazine.

1. Debut di Runway

Gaya Kylie Jenner saat pertama kali debut di runway.
Gaya Kylie Jenner saat pertama kali debut di runway. Dok. Slaven Vlasic/Getty Images

Mulai terlihat di layar kaca sejak usianya baru menginjak sembilan tahun, pada tahun 2011 Kylie Jenner akhirnya mulai dilirik desainer dan berkesempatan untuk debut di runway.

Ia tampil dalam balutan outfit serba hitam dan gaya smokey eye makeup khasnya untuk desainer Abbey Dawn di New York Fashion Week.

Baca Juga: Tampak Serasi, Ini Penampilan Kylie Jenner dan Travis Scott di Karpet Merah

Sumber: US Magazine
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Singapura Berlakukan Aturan Penggunaan Gadget Anak di Bawah 12 Tahun