Sebelum Tampil di Istana, Jokowi Beri Pesan Ini untuk Farel Prayoga

Saras Bening Sumunar - Kamis, 18 Agustus 2022
Pesan presiden Joko Widodo kepada Farel Prayoga yang nyanyikan Ojo Dibandingke saat Upacara 17 Agustus.
Pesan presiden Joko Widodo kepada Farel Prayoga yang nyanyikan Ojo Dibandingke saat Upacara 17 Agustus.

Parapuan.co - Lagu "Ojo Dibandingke" masih menjadi trending topic Twitter dan mengumpulkan lebih dari 29 ribu tweet.

Hal ini bermula ketika penyanyi cilik Farel Prayoga berhasil membawakan lagu tersebut di Istana Merdeka, Rabu, (17/8/2022).

Pada acara perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77, Farel Prayoga dipercaya membawakan lagu "Ojo Dibandingke".

Penampilan Farel berhasil membuat para menteri dan tamu undangan berjoget seraya menikmati lagu dangdut koplo ini.

Tak hanya itu, terlihat pula Iriana Joko Widodo yang tampak asik berjoget dari tempat duduknya.

Berkat hal inilah Farel Prayoga dan lagu "Ojo Dibandingke" menjadi perbincangan hangat netizen hingga saat ini.

Bertemu Presiden saat Gladi Resik

Sebelum Farel tampil untuk upacara peringatan detik-detik Proklamasi di Istana Negara, dirinya sempat bertemu dan berbincang dengan Presiden Joko Widodo pada Selasa, (16/8/2022)

Hal ini terlihat dari unggahan akun Instagram resmi milik Presiden Joko Widodo @jokowi.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Tersenyum Lebar saat Farel Prayoga Bawakan Lagu Ojo Dibandingke



REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha