Terinspirasi Lukisan Leonardo Da Vinci, Film Perjamuan Iblis Masuk Produksi

Firdhayanti - Jumat, 19 Agustus 2022
Para pemain dan tim film Perjamuan Iblis.
Para pemain dan tim film Perjamuan Iblis. Dok. PARAPUAN/Firdhayanti

Parapuan.co - Meningkatnya penonton film genre horor, rumah produksi film PIM Pictures dan Dynamic Pictures bakal membuat berjudul Perjamuan Iblis

Film horor Perjamuan Iblis ini bakal diarahkan oleh sutradara Kenny Gulardi.

Pengambilan gambar yang menjadi bagian dari proses produksi film Perjamuan Iblis pun bakal berjalan. 

Kenny selaku sutradara mengatakan bahwa ide ceritanya sendiri sudah ada sejak lama dan ceritanya terinspirasi dari lukisan Leonardo Da Vinci yang berjudul Perjamuan Kudus. 

"Idenya sudah ada dari awal tahun ini. Karena saya suka mengumpulkan cerita jadi punya tabungan cerita. Jadi tanpa bermaksud menyinggung agama tertentu, film ini tuh awalnya inspirasinya dari sebuah lukisan,"kata Kenny di kawasan Jakarta Selatan, pada Kamis (18/8/2022). 

Kenny pun menceritakan bagaimana lukisan Leonardo Da Vinci itu dapat mempengaruhi proses kreatifnya. 

"Ketika saya melihat lukisan itu terasa sangat magis dan entah kenapa banyak pikiran yang sangat liar di pikiran saya sehingga terbentuklah sebuah film," 

Selain itu, Kenny mengungkapkan bahwa Perjamuan Iblis adalah film panjang pertamanya. 

Dalam menentukan pemain Perjamuan Iblis, Kenny mengatakan adanya tantangan yang dihadapi.

Baca Juga: Sinopsis Film Nope, Horor-Fiksi Ilmiah Daniel Kaluuya dan Jordan Peele

Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps