Parapuan.co - Kawan Puan, perkembangan teknologi kerap membuka lapangan pekerjaan yang baru.
Salah satu profesi yang terlahir dari kemajuan saat ini ialah content creator atau kreator konten.
Profesi kreator konten sendiri orang yang membuat materi atau konten dengan nilai edukasi dan hiburan yang disesuaikan dengan keinginan dari audiens yang ditargetkan.
Bentuk kontennya bisa bermacam-macam, mulai dari konten audio, video, visual, tulisan, dan banyak lagi.
Berbagai bidang konten pun bisa dipilih, salah satunya adalah kreator konten kuliner.
Hal ini yang juga dilakukan oleh Andre Sarwono, food vloggerini adalah salah satu contoh konten kreator yang sukses di bidang kuliner.
Sosok dibalik akun @makanterusss yang memiliki lebih dari 2,3 juta pengikut di Instagram ini aktif membagikan konten ulasannya saat mencicipi berbagai jenis kuliner baik lokal maupun mancanegara.
Dalam keterangan pers tertulis yang diterima PARAPUAN, Andre membagikan berbagai tips menjadi konten kreator di bidang kuliner. Penasaran? Ini dia selengkapnya.
1. Punya Karakter dan Orisinalitas
Baca Juga: 5 Tips Membuat Konten Video yang Menarik Menurut Ahli, Perhatikan Detail