Parapuan.co - Menerapkan tips hemat saat belanja produk kecantikan seperti makeup penting dilakukan apabila kamu memiliki penghasilan yang pas-pasan.
Kebanyakan perempuan biasanya akan menggunakan sejumlah jenis makeup untuk keluar rumah setiap hari, sehingga sering kali makeup menjadi pengeluaran yang besar.
Namun sebelum menerapkan tips hemat, Kawan Puan harus terlebih dulu memahami jenis kulitmu agar nanti saat berbelanja bisa menemukan jenis produk yang tepat.
Kamu juga sebaiknya melakukan riset mendalam dengan membaca ulasan produk dari influencer ataupun ulasan di e-commerce terkait produk yang ingin dibeli.
Apabila sudah, barulah kamu bisa menerapkan sejumlah cara berhemat saat belanja makeup berikut ini, seperti dikutip dari Finansialku.
1. Beli Produk yang Diperlukan
Kebiasaan kalap saat masuk ke toko kosmetik sering kali menyebabkan kantong menjadi jebol yang berujung membebankan keuangan.
Ada banyak alasan mengapa perilaku impulsif ini dilakukan, mulai dari alasan diskon, takut kehabisan, sampai karena ingin mencoba produk baru.
Oleh sebab itu, agar kamu tidak kalap, cobalah tips cermat membuat daftar produk yang dibutuhkan.
Baca Juga: Tips Hemat: Lakukan 4 Hal Ini agar Lolos KPR untuk Rumah Pertama