Viral Laki-Laki Jadi Korban Dugaan Pelecehan Seksual di KRL, Ini Tanggapan KCI

Firdhayanti - Jumat, 2 September 2022
Stop tindakan pelecehan seksual
Stop tindakan pelecehan seksual undefined undefined

Parapuan.co - Belum lama ini, media sosial dihebohkan dengan tindakan pelecehan seksual di KRL Commuterline.

Seorang laki-laki menceritakan tindakan pelecehan seksual yang dialaminya di Twitter pada Selasa (30/8/2022). 

"Pelecehan seksual tidak mengenal gender. Gue cowok, mengalami pelecehan dari sesama cowok!!!" sebagaimana ditulis oleh pemilik akun @pudjanggalama. 

Pemilik akun tersebut turut menyertakan foto pelaku pelecehan seksual. 

Dalam foto tersebut, terlihat seorang lelaki mengenakan topi berwarna krem dan jaket berwarna biru. 

Wajah dari pelaku tertutup oleh ponsel yang dipegangnya.   

Di utas akun tersebut, tertulis pula kronologi kejadian seperti yang dialami korban.

Pada pukul 08.59 WIB pagi, korban tengah menaiki KRL jurusan Angke-Cikarang. 

Pelaku naik dari Stasiun Tanah Abang, setelah stasiun Duri. 

Baca Juga: Memahami Periode Emas 72 Jam Pemberian Kontrasepsi Darurat untuk Korban Perkosaan

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Tips Tetap Aktif Berolahraga Saat Momen Liburan Akhir Tahun, Apa Saja?