Kolaborasi Bareng Free Fire, Maybelline Hadirkan Edisi Spesial Superstay Matte Ink

Ardela Nabila - Selasa, 27 September 2022
Rekomendasi Maybelline Superstay Matte Ink.
Rekomendasi Maybelline Superstay Matte Ink. goc

Parapuan.co - Ada kabar baik nih untuk Kawan Puan yang merupakan beauty enthusiast dan hobi bermain game.

Pasalnya, Maybelline New York berkolaborasi dengan mobile game ternama Free Fire menghadirkan Superstay Matte Ink Free Fire Edition.

Seperti diketahui, Superstay Matte Ink merupakan salah satu rangkaian lip cream terfavorit dari Maybelline karena transferproof dan mampu tahan di bibir hingga 16 jam.

Kolaborasi ini dilatarbelakangi oleh tren mobile gaming yang menjadi fenomena yang cukup berkembang pesat di Indonesia, khususnya selama masa pandemi.

Bahkan laporan InMobi bertajuk Mobile Gaming Through the Pandemic and Beyond in Southeast Asia 2021 menunjukkan sebanyak 46 persen orang Indonesia beralih bermain game seluler untuk pertama kalinya.

Di antaranya, perempuan pemain game mencapai 43 persen, sehingga dunia mobile gaming juga menjadi hiburan bagi banyak perempuan.

Kolaborasi Maybelline New York dan Free Fire akan memberikan pengalaman baru dan seru bagi para female gamers yang juga merupakan beauty enthusiast.

Lewat kerja sama ini, Maybelline ingin menunjukkan eksistensi dan semangat “Battle in Style” para female gamers, khususnya para pemain Free Fire, untuk berani mengekspresikan dirinya di dunia nyata.

Koleksi ini hadir dan terinspirasi dari tokoh-tokoh perempuan di Free Fire yang dapat ditemukan dalam kemasan produk.

Baca Juga: Viral di TikTok, Maybelline Superstay Vinyl Ink Hadir dalam 8 Shades Pigmented

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kawan Puan Mau Punya Tato? Pertimbangkan Hal Ini agar Tidak Menyesal