Ini Rekomendasi Produk Reusable Cotton Pad untuk Pengganti Kapas

Citra Narada Putri - Selasa, 4 Oktober 2022
Rekomendasi produk reusable cotton pads.
Rekomendasi produk reusable cotton pads. Dok. KindKain & Runa Beauty

Parapuan.co - Saat membersihkan wajah, setidaknya kita butuh menggunakan dua hingga tiga lembar kapas

Itu pun hanya satu kali sesi, bagaimana jika dalam sehari kita perlu membersihkan wajah dua kali?

Maka tentu akan lebih banyak kapas yang digunakan untuk menghapus makeup atau membersihkan kotoran maupun debu yang menempel di wajah.

Tentu saja penggunaan kapas-kapas yang banyak tersebut bisa berdampak buruk bagi lingkungan dengan menyebabkan semakin menumpuknya beauty waste atau limbah kecantikan.

Maka dari itu, kita perlu lebih bijak dalam rutinitas perawatan kulit yang tidak memberikan dampak buruk bagi lingkungan, misalnya dengan menggunakan reusable cotton pad sebagai pengganti kapas. 

Ini dia rekomendasi produk reusable cotton pads yang lebih ramah lingkungan dibandingkan kapas. 

1. Garnier Micellar Reusable Eco Pads

Garnier Micellar Reusable Eco Pads.
Garnier Micellar Reusable Eco Pads. Dok. Garnier

Sebagai bagian dari inisiatif untuk mengurangi jumlah sampah harian dan menjaga keberlangsungan lingkungan, Garnier merilis Micellar Reusable Eco Pads.

Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Hydrating Toner untuk Kompres Wajah dengan Cara CSM



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!