Ajak Pendengar Mengenal Sosok Chairil Anwar, Komunitas Salihara Rilis Podcast Ini

Alessandra Langit - Jumat, 7 Oktober 2022
Hasil tangkap layar Siniar Salihara
Hasil tangkap layar Siniar Salihara Youtube Komunitas Salihara.

Parapuan.co - Kawan Puan, pesona dari penyair Chairil Anwar masih terus menggema bahkan lebih dari 70 tahun pasca-kematiannya.

Sajak Chairil telah menjadi pendobrak perkembangan sastra Indonesia.

Ia melahirkan karya-karya yang banyak menginspirasi perkembangan seni masa kini seperti film, teater, tulisan dan sebagainya.

Untuk merayakan 100 tahun kelahiran sang penyair, Komunitas Salihara hadir dalam Podcast atau Siniar Ngomong-ngomong Soal: Aku dan Chairil Anwar.

Siniar ini akan dipandu oleh Manajer Galeri Komunitas Salihara, Ibrahim Soetomo.

Kawan Puan akan diajak mengenal sosok Chairil lebih dalam lewat paparan tokoh-tokoh yang akan menceritakan pengalaman mereka dengan sang legenda.

Berdasarkan rilis yang PARAPUAN terima, program ini akan dibagi ke dalam tiga episode dengan jadwal tayang berikut:

Episode 1: Putri Minangsari, Tayang: 10 Oktober 2022

Pertemuan Putri Minangsari dan karya Chairil Anwar dimulai sejak bangku Sekolah Dasar lewat puisi Aku.

Baca Juga: Salihara Buat Drama Audio dari Tokoh Epos Mahabharata Berjudul Karna



REKOMENDASI HARI INI

Bebas Jeratan Utang Pinjaman Online bersama BISALUNAS, Ini Layanannya!