Arisan Parapuan 18: Seksolog Bongkar Pentingnya Mengenali Zona Erotis sebelum Bercinta

Saras Bening Sumunar - Rabu, 12 Oktober 2022
Seksolog bongkar pentingnya mengenali zona erotis sebelum bercinta dalam acara Arisan Parapuan 18.
Seksolog bongkar pentingnya mengenali zona erotis sebelum bercinta dalam acara Arisan Parapuan 18. golfcphoto

Parapuan.co - Sebelum melakukan hubungan seksual, Kawan Puan dan pasangan tentu akan bermain di zona erotis.

Hal ini dilakukan untuk membangun gairah seksual sebelum bercinta.

Namun, apa sebenarnya zona erotis itu?

Zona erotis merupakan daerah-daerah erotik pada tubuh, baik pada tubuh perempuan ataupun laki-laki.

Pada dasarnya, untuk mencapai gairah seksual, Kawan Puan perlu mengetahui di mana zona erotis pada tubuhmu.

Dalam Arisan Parapuan 18 yang bertajuk The Art of Sex, hari Rabu, (12/10/2022), seksolog Zoya Amirin, M.Psi, FIAS membahas tentang zona erotis pada tubuh perempuan.

Mengetahui dan mengenali zona erotis pada tubuh sendiri perlu dilakukan sebelum melakukan kontak seksual dengan pasangan.

"Kamu sukanya diapain, sentuhan, ciuman, atau yang seperti apa," ucap Zoya Amirin.

Zoya juga menambahkan bahwa penting bagi Kawan Puan untuk mengenali zona erotis masing-masing.

Baca Juga: Puan Talks: Pentingnya Orgasme bagi Perempuan dan Cara Mengomunikasikannya

Sumber: Arisan Parapuan
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja