Waspada, Ini 4 Tanda Kekerasan Emosional dalam Hubungan Asmara

Ericha Fernanda - Kamis, 13 Oktober 2022
Tanda kekerasan emosional dalam hubungan asmara.
Tanda kekerasan emosional dalam hubungan asmara. Supeepich Sudthangtum

Parapuan.co - Kekerasan emosional dalam hubungan dapat merusak kualitas hubungan sekaligus mengganggu kesehatan mentalmu.

Sayangnya, banyak orang tidak menyadari bahwa mereka berada dalam hubungan yang kasar secara emosional.

"Kekerasan emosional dapat melemahkan kesehatan mental, kepercayaan diri, dan kemampuan untuk menjaga diri sendiri," ujar Dr. Bhavna Barmi, psikolog klinis yang berbasis di New Delhi, India, mengutip Healthshots.

Lebih lanjut. Dr. Bhavna mengingatkan pentingnya menyadari tanda-tanda kekerasan emosional dalam hubungan asmara sebagai berikut. Yuk, simak!

1. Gaslighting

Gaslighting adalah perilaku manipulatif dari pasangan yang membuatmu mempertanyakan kewarasan dan pemahamanmu sendiri.

Misalnya, pasangan mengatakan seperti, "Jangan diambil hati, kok sensitif banget sih," atau "Mungkin itu salahmu, harusnya kamu introspeksi diri."

2. Defensif

Defensif adalah sikap menyangkal kesalahan, padahal sudah jelas pasanganmu telah berbuat salah atau menyakiti perasaanmu.

Baca Juga: Tetap Tenang, Ini 4 Cara Komunikasi dengan Pasangan yang Bersikap Defensif

Sumber: Healthshots
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Waspada, Ini 4 Tanda Kekerasan Emosional dalam Hubungan Asmara