5 Alasan Olahraga Teratur Mampu Meningkatkan Kesuburan pada Perempuan

Ericha Fernanda - Kamis, 20 Oktober 2022
Kaitan olahraga teratur dan kesuburan pada perempuan.
Kaitan olahraga teratur dan kesuburan pada perempuan. Luke Chan

Parapuan.co - Berolahraga secara rutin bermanfaat bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan, baik fisik maupun mental.

Selain itu, olahraga juga berpengaruh bagi kesuburan dan meningkatkan peluang kehamilan bagi perempuan.

Pilihan olahraga yang bisa dilakukan adalah jalan kaki atau joging, yoga, bersepeda, berenang, dan menari.

Agar kamu lebih paham, berikut alasan olahraga teratur mampu meningkatkan kesuburan seperti dilansir dari Healthshots. Yuk, simak!

1. Mengurangi Stres

Stres dapat berpengaruh negatif bagi kesuburan karena berkaitan dengan perubahan siklus menstruasi dan suasana hati.

Dengan berolahraga, kamu bisa meningkatkan endorfin atau hormon pereda stres yang membuat suasana hati lebih baik.

2. Mengatur Fungsi Ovarium

Berolahraga secara teratur berdampak positif pada fungsi ovarium karena memengaruhi produksi estrogen dan hormon steroid lainnya.

Baca Juga: Berikut 5 Fungsi Hormon Estrogen Bagi Tubuh Perempuan

Sumber: Healthshots
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

5 Alasan Olahraga Teratur Mampu Meningkatkan Kesuburan pada Perempuan