Parapuan.co - Kawan Puan bingung mau menggunakan pemutih klorin atau baking soda untuk memutihkan pakaian atau menjaganya tetap putih?
Sebelum memutuskan memilih di antara dua pilihan tersebut, ada baiknya kamu mengetahui perbedaan antara pemutih klorin dan baking soda sebagai pemutih.
Apa perbedaannya? Berikut uraiannya sebagaimana mengutip The Spruce via Kompas.com!
Mengenal Pemutih Klorin
Pemutih klorin bisa dibilang merupakan bahan yang umum digunakan untuk memutihkan pakaian.
Produk ini dinilai unggul dalam menghilangkan noda membandel dari pakaian putih.
Cara menggunakan pemutih klorin untuk memutihkan pakaian, kamu bisa mengetesnya dulu dengan mencampurkan 1,5 sendok teh pemutih ke dalam 60 ml air bersih.
Kemudian, oleskan setetes larutan ke area yang terkena noda, tunggu satu menit, lalu bersihkan dengan handuk.
Apabila sudah yakin, kamu dapat menuangkan 118 ml pemutih klorin ke mesin cuci yang sudah dituangkan deterjen.
Baca Juga: Hindari 5 Kesalahan Pemakaian Pemutih untuk Membersihkan Rumah, Apa Saja?