Foto Pakai Toga, Mulan Jameela Bangga Bisa Wisuda dan Jadi Sarjana

Linda Fitria - Selasa, 1 November 2022
Mulan Jameela
Mulan Jameela Instagram @mulanjameela1

Parapuan.co - Kabar bahagia dibagikan penyanyi sekaligus politisi Mulan Jameela.

Setelah lama berjuang dan sempat berhenti lama, Mulan Jameela akhirnya bisa menyelesaikan studinya.

Mulan Jameela pun membagikan berita soal pencapaiannya itu di Instagramnya, Senin (31/10/2022).

Dalam postingan itu, Mulan terlihat memakai toga merah berfoto bersama keluarganya.

Nampak sang suami, Ahmad Dhani dan keempat anaknya kompak tersenyum di kamera.

Di caption foto, Mulan menceritakan bagaimana perjuangannya sampai akhirnya bisa sarjana.

Diketahui, Mulan sudah lulus tahun lalu, namun baru melaksanakan wisuda tahun ini.

"Alhamdulillah.. Akhirnya wisuda juga setelah lulus dan dapat gelar sarjana tahun lalu," tulis Mulan.

Mulan sendiri sebetulnya sudah lama ingin melanjutkan sekolahnya, namun baru memulai di tahun 2018 setelah diizinkan sang suami.

Baca Juga: Mulan Jameela dan Keluarga Diduga Kabur dari Karantina, Sosok Ini Beberkan Bukti?

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Bebas Jeratan Utang Pinjaman Online bersama BISALUNAS, Ini Layanannya!