Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan Produk Kecantikan Vegan, Natural dan Organik

Citra Narada Putri - Selasa, 1 November 2022
Perbedaan produk kecantikan vegan, natural dan organik.
Perbedaan produk kecantikan vegan, natural dan organik. Anna Tretiak/iStockphoto

Parapuan.co - Modern kini, penggunaan produk kecantikan seperti skincare hingga kosmetik, tak sekadar dilihat dari seberapa bagus hasilnya.

Bagaimana produk tersebut dibuat, menggunakan bahan yang seperti apa, hingga dampaknya terhadap lingkungan, jadi salah satu pertimbangan beauty enthusiast dalam memilih skincare maupun kosmetik.  

Kendati demikian, di tengah tren kecantikan yang lebih maju dan inovatif tersebut, terkadang kita dibuat bingung dengan istilah-istilah yang digunakan.

Mulai dari produk kecantikan vegan, natural hingga organik, yang kerap dianggap sama saja. 

Padahal ternyata produk-produk kecantikan tersebut punya beberapa perbedaan yangp perlu diketahui para beauty enthusiast

Produk Vegan

Umumnya produk dengan label vegan tidak mengandung ekstrak hewani atau produk sampingan hewan dalam bahan maupun proses pembuatannya. 

Termasuk juga produk kecantikan tersebut tidak pernah diuji pada hewan. 

Namun sebagai informasi, seperti melansir dari Glamour, tidak ada regulasi legan pada produk yang dilabeli vegan, sehingga Kawan Puan perlu memeriksa kredensial brand tersebut. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skincare Vegan yang Viral di TikTok, Bagus untuk Kulit

Sumber: Glamour
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu