Bank Digital Syariah ini Punya Fitur Lengkap Seperti Bank Konvensional

Firdhayanti - Senin, 7 November 2022
Menggunakan produk keuangan syariah
Menggunakan produk keuangan syariah Prostock-Studio

Parapuan.co - Agar kondisi finansial tetap baik, kita perlu melakukan pengelolaan keuangan yang tepat. 

Adapun cara yang bisa dilakukan adalah melakukan pengelolaan keuangan berbasis syariah. 

Rista Zwestika CFP, Perencana Keuangan Dasar, Syariah, Bisnis, dan UMKM menyampaikan bahwa perencanaan keuangan dengan prinsip syariah juga memerhatikan tujuan setelah kehidupan duniawi yang lebih sejahtera dan damai.

Namun, tak hanya bisa dilakukan oleh mereka yang memeluk agama Islam, Kawan Puan.

Siapapun bisa menerapkan perencanaan keuangan dengan prinsip syariah, asalkan sumber keuangannya halal.

"(Dalam prinsip keuangan syariah) semuanya komplit. Dari hulu ke hilir semua sudah diamanin, sehingga pada saat kita memiliki pendapatan dan pengeluaran, Insya Allah sudah sesuai dengan apa yang kita mau," ucap Rista dalam acara Arisan Parapuan yang bekerja sama dengan Jago Syariah bertajuk Relationship with Money : Atur Keuangan Lebih Tenang dan Berkah (4/11/2022) via Zoom.

Jika Kawan Puan ingin melakukan penerapan keuangan berbasis syariah, tentu harus memakai produk yang syariah juga. 

Dalam hal ini, tentu Kawan Puan menginginkan produk syariah yang memiliki kelengkapan fitur layaknya bank konvensional, salah satunya Jago Syariah.

Head of Sharia Digital Product Bank Jago, Nur Fajriah Rachmah mengatakan bahwa Jago Syariah sudah diawasi oleh OJK Syariah sehingga terpercaya dari segi kelegalan serta kepatuhannya terhadap syariah Islam. 

Baca Juga: Agar Tenang dan Berkah, Ini Kunci Perencanaan Keuangan dengan Prinsip Syariah

Sumber: Arisan Parapuan
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru