Digelar Januari 2023, Tiket VIP Konser Ne-Yo di Jakarta Ludes

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 19 November 2022
Tiket VIP konser Ne-Yo soldout.
Tiket VIP konser Ne-Yo soldout. Instagram/mola.movies

Parapuan.co - Penyanyi R&B asal Amerika Serikat, Ne-Yo, rencananya akan menggelar konser di Jakarta pada 17 Januari 2023. 

Konser pemilik nama asli Shaffer Chimere Smith ini akan digelar di Hall D2 JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat.

Sayangnya, untuk tiket VIP konser Ne-Yo di Jakarta sudah ludes terjual alias sold out.

Kabar terkait tiket VIP yang sold out ini diumumkan melalui akun Instagram Mola.

"VIP tickets to see Ne-Yo are SOLD OUT," tulis Mola dalam akun Instagram-nya.

Meskipun tiket VIP konser Ne-Yo habis, masih ada tiket festival yang tersedia.

Untuk mendapatkan tiket festival konser Ne-Yo, kamu bisa mengunjungi bio Instagram @m0ola.movies atau masuk ke website www.moladigital.com.

Don’t miss out! You can still get your festival tickets. Link in bio to purchase,” tutur Mola.

Adapun harga tiket konser Ne-Yo dibanderol mulai dari Rp600.000 hingga Rp1.250.000.

Baca Juga: Tips Beli Tiket Konser Lewat Jastip, Waspada Supaya Nggak Ketipu



REKOMENDASI HARI INI

Singapura Berlakukan Aturan Penggunaan Gadget Anak di Bawah 12 Tahun