Parapuan.co - Kawan Puan pencinta sepak bola tentu sudah tidak asing lagi dengan nama Stephanie Frappart.
Stephanie Frappart adalah salah satu wasit perempuan yang bertugas di Piala Dunia 2022 di Qatar.
Ia bersama dua wasit perempuan lain yaitu Yamashita Yoshimi dan Salima Mukansanga menjadi perhatian belakangan ini.
Pasalnya, ketiganya menjadi perempuan pertama yang ditunjuk sebagai wasit di pertandingan sepak bola laki-laki, terlebih di Piala Dunia 2022.
Seperti apa karier profesional Stephanie Frappart sebagai wasit perempuan? Simak selengkapnya sebagaimana mengutip Tribunnews berikut ini!
Perjalanan Karier Stephanie Frappart
Wasit perempuan berkebangsaan Prancis ini lahir pada 14 Desember 1983.
Ia menjadi wasit untuk FIFA sejak 2011 dan sudah memimpin berbagai pertandingan kelas nasional maupun internasional.
Stephanie sebenarnya sudah menjadi wasit pertandingan remaja di usia 13 tahun.
Baca Juga: Perjalanan Karier Yamashita Yoshimi, Wasit Perempuan di Piala Dunia 2022