Mengenal Jenis-Jenis Bahan Suede yang Sering Digunakan di Industri Fesyen

Ratu Monita - Selasa, 29 November 2022
Bahan suede yang banyak digunakan untuk membuat berbagai fashion item.
Bahan suede yang banyak digunakan untuk membuat berbagai fashion item. penfold

Parapuan.co - Bahan suede menjadi salah satu material yang paling sering digunakan oleh para pegiat industri fashion

Hal ini karena material bahan yang berasal dari kulit hewan ini dinilai punya kualitas yang sangat baik. 

Tak heran, jika ada beragam fashion item yang dibuat dari material bahan suede, mulai dari jaket hingga sepatu. 

Asal Usul Bahan Suede

Seperti yang disampaikan sebelumnya, suede berasal dari kulit hewan dengan kualitas yang cukup baik. 

Melansir dari laman Lifestyle Asia pada Senin (28/11/2022), kata suede sendiri berasal dari istilah Perancis yang disebut gants de Suede, bermakna "sarung tangan Swedia".

Lantaran, di akhir abad ke-18, komoditas impor kulit suede dari Swedia begitu populer di kalangan bangsawan Perancis.

Hal yang menarik dari hasil para pengrajin kulit Swedia ini adalah alih-alih memakai kulit kasar yang diambil dari bagian terluar kulit hewan, para pengrajin justru menemukan metode pembuatan produk fashion dari bagian kulit dalam.

Bagian kulit tersebut memiliki tekstur yang lembut dan berkualitas, sehingga hasilnya kerap dijadikan sarung tangan perempuan.

Baca Juga: Poliester hingga Spandeks, Kenali Jenis Bahan yang Cocok untuk Baju Olahraga

Sumber: Lifestyle Asia
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Disinggung IDAI, Mengapa Feeding Rules Penting untuk Tumbuh Kembang Anak?