SNMPTN Berubah Jadi SNBP, Ini Syarat Mendaftar bagi Siswa dan Sekolah

Arintha Widya - Senin, 16 Januari 2023
ilustrasi syarat mendaftar SNMPTN yang kini berubah menjadi SNBP 2023
ilustrasi syarat mendaftar SNMPTN yang kini berubah menjadi SNBP 2023 ltmpt.ac.id

Parapuan.co - Tahun ajaran baru masih beberapa bulan lagi, tetapi ada baiknya kamu mempersiapkan SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) sedini mungkin.

Namun, sebelum itu ketahui dulu bahwa SNMPTN 2023 berbeda dibandingkan seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) tahun-tahun sebelumnya.

Mengutip Kompas.com, SNMPTN kali ini berganti nama menjadi Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP.

Apa Itu SNBP?

SNBP adalah seleksi masuk PTN yang pertama dibuka oleh tim persiapan SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru) tahun 2023.

Peserta SNBP 2023 adalah siswa kelas 12 atau kelas 3 SMA yang lulus pada saat tahun penyelenggaraan seleksi.

Hal ini berbeda dibandingkan Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT).

Pasalnya UTBK SNBT memperbolehkan siswa SMA lulusan tahun sebelumnya untuk mendaftar masuk perguruan tinggi.

Lebih lanjut, SNBP 2023 dapat diikuti oleh siswa yang dinyatakan eligible, jadi tidak semua lulusan SMA bisa mendaftar seleksi ini.

Baca Juga: Proses Seleksi Masuk PTN di Tiga Jalur Berubah, Begini Aturan Barunya!



REKOMENDASI HARI INI

SNMPTN Berubah Jadi SNBP, Ini Syarat Mendaftar bagi Siswa dan Sekolah