Ardhito Pramono Pingsan di Atas Panggung, Ini Kronologi dan Pemicunya

Saras Bening Sumunar - Minggu, 12 Februari 2023
Ardhito Pramono pingsan saat menggung di Medan
Ardhito Pramono pingsan saat menggung di Medan Instagram/ @ardhitopramono

Parapuan.co - Viral di medsos, beredar video saat penyanyi Ardhito Pramono tiba-tiba terjatuh di sela-sela penampilannya.

Ardhito yang saat itu tengah manggung tiba-tiba saja ambruk dan pingsan di atas panggung.

Sontak kejadian ini membuat para penggemar Ardhito merasa khawatir.

Diketahui, saat itu Ardhito Pramono tengah menjadi pengisi acara di konser Pesta Malam Minggu yang digelar di Lapangan Lotte Grosir Medan.

Ternyata, kejadian ini dipicu karena kondisi kesehatan Ardhito yang tengah menurun.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh AHQUOTE (@ahquote)

Namun, ia tetap berusaha menjalankan pekerjaannya dengan baik.

Alhasil, Ardhito pun jatuh pingsan saat berada di atas panggung.

Sontak para crew yang ada di sekitar panggung langsung menghampiri dan membopong Ardhito.

Baru-baru ini, Ardhito pun memberikan keterangan pasca kejadian dirinya pingsan di atas panggung melalui unggahan Instagram Story @ardhitopramono.

Baca Juga: Pertama Kali, Penyanyi Ardhito Unggah Foto Sang Anak di Instagram



REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan