Parapuan.co - World Obesity Day atau Hari Obesitas Sedunia diperingati setiap tanggal 4 Maret.
Adanya Hari Obesitas Sedunia bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan masalah obesitas dan penanganannya.
Tak hanya itu, Hari Obesitas Sedunia juga bertujuan untuk membantu seseorang mencapai dan mempertahankan berat badan yang sehat.
Dalam rangka Hari Obesitas Sedunia 2023, perlu Kawan Puan ketahui bahwa anak adalah kelompok usia yang rentan mengalami obesitas.
Melansir dari laman Kemenkes RI, obesitas merupakan akumulasi lemak abnormal yang dapat mengganggu kesehatan.
Kegemukan yang terjadi pada masa balita kemungkinan besar akan berlanjut hingga mereka dewasa.
Salah satu gejala yang ditunjukkan anak obesitas adalah sering mendengkur saat tidur.
Hal ini terjadi karena jaringan lemak di leher menekan tenggorokan saat tidur sehingga menyebabkan penyempitan jalan napas dan memicu dengkuran sepanjang malam.
Dikutip dari Kompas.com, ternyata ada tiga faktor penyebab obesitas pada anak, salah satunya adalah genetik.
Baca Juga: Obesitas Pada Anak Sebabkan Sindrom Metabolik, Ini Cara Mencegahnya