Gara-Gara Tikus, 9 Warga di Jawa Timur Meninggal Dunia Karena Penyakit Leptospirosis

Saras Bening Sumunar - Rabu, 8 Maret 2023
9 Warga di Jawa Timur meninggal karena leptosirosis.
9 Warga di Jawa Timur meninggal karena leptosirosis. tenra

Parapuan.co - Ada berbagai jenis penyakit yang bisa ditularkan hewan ke manusia, termasuk leptospirosis.

Belakangan, penyakit yang disebabkan karena kencing tikus ini telah merebak di beberapa wilayah Jawa Timur.

Selaku Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengimbau warganya untuk meningkatkan kewaspadaan terkait penyebaran penyakit ini.

Tak hanya itu, Khofifah juga meminta agar masyarakat meningkatkan perilaku hidup bersih terutama pada musim hujan seperti saat ini.

"Wajib waspada dan tingkatkan perilaku hidup bersih dan sehat," kata Khofifah seperti dilansir dari Kompas.com.

Tercatat Ada Sembilan Kasus Kematian

Pada tahun 2022 lalu, tercatat ada 606 kasus terkait penyebaran leptospirosis.

Sementara di tahun 2023, sudah ada 249 kasus yang dilaporkan terhitung hingga 5 Maret 2023.

Yang lebih mengejutkan, kasus leptospirosis di Jawa Timur ini menyebabkan 9 kasus kematian.

Baca Juga: Seorang Ibu Meninggal Dunia Setelah Ditolak Melahirkan di RSUD Subang



REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha