Jelang Lebaran 2023, Hindari Terlalu Sering Membersihkan 4 Barang Ini!

Arintha Widya - Selasa, 4 April 2023
ilustrasi barang yang tidak boleh terlalu sering dibersihkan
ilustrasi barang yang tidak boleh terlalu sering dibersihkan solidcolours

Parapuan.co - Wajar rasanya jika Kawan Puan ingin membersihkan rumah dan barang-barang di dalamnya menjelang Lebaran 2023.

Kamu tentu ingin agar seisi rumah dalam kondisi bersih saat keluarga berkumpul di momen Lebaran 2023 kali ini.

Pasalnya, Lebaran 2023 ini bisa jadi pertama kalinya keluarga besar dapat berkumpul setelah terhalang PPKM pandemi Covid-19.

Akan tetapi, sebaiknya perhatikan barang-barang apa yang perlu dan tidak perlu kamu bersihkan.

Pasalnya, ada beberapa barang di rumah yang tidak boleh terlalu sering kamu bersihkan. Apa saja?

Berikut sejumlah barang yang tidak boleh terlalu sering dibersihkan beserta alasannya sebagaimana mengutip Rhythm of the Home via Kompas.com!

1. Karpet

Karpet memang bisa dibilang merupakan barang di rumah yang rentan kotor karena fungsinya sebagai alas.

Barang ini tentu lebih sering terkena noda kecil, entah noda dari kaki yang kotor, serpihan makanan, tumpahan minuman, dan sebagainya.

Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Permen Karet di Karpet Menggunakan Hair Dryer



REKOMENDASI HARI INI

Panduan Membandingkan Harga Online dan Offline Saat Berbelanja, Lebih Hemat Mana?