BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Syarat Lowongan Kerja Pay Attention to Detail hingga Jadi Content Creator

Rizka Rachmania - Rabu, 26 April 2023
Berita terpopuler Lady Boss tentang jadi content creator
Berita terpopuler Lady Boss tentang jadi content creator veerasakpiyawatanakul

Parapuan.co - Kawan Puan, berita terpopuler Lady Boss pada kali ini ada syarat lowongan kerja yang mencantumkan attention to detail, red flag saat nego gaji, hingga melamar kerja jadi content creator.

1. Syarat Lowongan Kerja Cantumkan Pay Attention to Detail, Ini Maksudnya

Sebagian Kawan Puan mungkin sering melihat syarat "pay attention to detail" (perhatian pada detail) pada lowongan kerja. Namun, pernahkah kamu benar-benar mencari tahu apa yang dimaksud dengan perhatian pada detail di bagian persyaratan tersebut?

Kalau belum, utas Twitter dari konsultan karier Vicario Reinaldo yang dirangkum PARAPUAN berikut ini mungkin akan membantu. Dalam sebuah utas, Vicario Reinaldo menjelaskan bahwa ada beberapa komponen dari attention to detail yang perlu kamu kembangkan.

Dengan mengembangkannya, kamu bisa mendapatkan kesempatan lebih saat mencari lowongan kerja. Yuk, simak!

Perhatian terhadap Detail Termasuk Soft Skill

Syarat bekerja ini merujuk pada kemampuan untuk cermat terhadap hal detail dan menyelesaikan tugas secara menyeluruh dengan kualitas tinggi.

Vicario menambahkan ada tiga kunci dari keterampilan ini yaitu ketelitian, akurasi, dan fokus. Umumnya perusahaan mencantumkan kriteria ini lantaran menginginkan kandidat yang produktif, efisien, taat deadline, serta hasil kerjanya akurat dan minim kesalahan.

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Berhenti Kirim CV ke Perusahaan Incaran Jika Kamu Mengalami Hal Ini

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Rekomendasi Sunscreen SPF45 PA+++ yang Cepat Menyerap di Kulit