BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Mengenal Tugas KPU hingga Lowongan Kerja Social Media Specialist

Linda Fitria - Selasa, 13 Juni 2023
Ilustrasi Pemilu 2024
Ilustrasi Pemilu 2024 chpua

Parapuan.co - Berikut ini deretan berita terpopuler di kanal Lady Boss, Selasa (13/6/2023), salah satunya mengenal tugas KPU.

1. Menuju Pemilu 2024, Kenali Apa Itu KPU Beserta Tugas dan Wewenangnya

Menuju Pemilu 2024, ada baiknya Kawan Puan mengetahui apa itu KPU sebagai penyelenggara. Pengetahuan tentang KPU penting bagi perempuan memilih, karena inilah saatnya kamu ikut menentukan wakilmu di kursi parlemen.

Tanpa berlama-lama, langsung saja simak apa itu KPU beserta tugas dan wewenangnya seperti mengutip laman resmi kpu.go.id!

KPU merupakan kependekan dari Komisi Pemilihan Umum. KPU adalah lembaga penyelenggara pemilu yang bersifat nasional, tetap, dan mandiri.

Wilayah kerja KPU meliputi seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Secara struktural, KPU terdiri atas KPU Pusat, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota.

KPU Pusat berkedudukan di ibu kota negara Indonesia (dalam hal ini Jakarta), KPU Provinsi di ibu kota provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota di ibu kota kabupaten/kota.

KPU menjalankan tugas secara berkesinambungan dan bebas dari pengaruh pihak mana pun dalam menyelenggarakan Pemilu.

Baca selengkapnya

Baca Juga: KPU Buat Sayembara Video Cover Jingle Pemilu, Total Hadiah Rp60 Juta

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya