Ini Fakta Seru Meet and Greet Seorina, Ada Rafael Tan Jelaskan tentang Seblak

Citra Narada Putri - Sabtu, 8 Juli 2023
Fakta seru Meet and Greet Seorina.
Fakta seru Meet and Greet Seorina. (Dok. PARAPUAN/Citra Narada)

Parapuan.co - Setelah penantian panjang, akhirnya aktris Korea Selatan Seorina kembali ke Indonesia untuk menyapa penggemarnya.  

Kunjungan Seorina atau yang juga dikenal dengan nama Seol In Ah ini ke Jakarta (8/7/2023) bersamaan dengan peluncuran produk terbaru dari brand tas asal Korea, Marhen J

Selain memperkenalkan produk terbaru Marhen J, Seorina juga menghibur para penggemar setianya dengan beragam acara seru di acara Meet and Greet with Seorina di Senayan City, Jakarta.

Ini dia fakta seru dalam rangkaian acara Meet and Greet with Seorina yang PARAPUAN saksikan:

Menyanyikan 3 Lagu

Di kedatangannya yang kedua kali ke Indonesia, Seorina menghadirkan sesuatu yang lebih spesial untuk para penggemarnya. 

Aktris yang membintangi serial Business Proposal ini menyumbangkan suaranya yang merdu dengan menyanyikan tiga lagu.

Saat membuka sesi Meet and Greet, Seorina langsung menghibur penggemar dengan menyanyikan lagunya sendiri yang berjudul Pure Love.  

Tak puas sampai di situ, ia juga kembali menunjukkan kepiawaiannya bermain gitar dengan meng-cover lagu internasional. 

Baca Juga: 3 Tas Marhen J yang Paling Diminati di Indonesia, Bisa Kembaran dengan Seol In Ah



REKOMENDASI HARI INI

Ini Fakta Seru Meet and Greet Seorina, Ada Rafael Tan Jelaskan tentang Seblak