Kata Ahli, Ternyata Inilah Penyebab Mengapa ASI Tidak Lancar

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 29 Juli 2023
ASI tidak lancar? Apa yang harus dilakukan?
ASI tidak lancar? Apa yang harus dilakukan? szeyuen

Parapuan.coAir susu ibu (ASI) adalah makanan terbaik untuk bayi, karena mengandung zat-zat gizi penting yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan mereka.

Namun, terkadang sebagian ibu mengalami kendala dalam memproduksi ASI yang cukup untuk sang buah hati.

Ada berbagai faktor mengapa ASI tidak lancar, mulai dari stres hingga perlekatan yang kurang tepat.

Bersama dengan 1000 Days Fund, PARAPUAN akan membahas penyebab ASI tidak lancar dan pentingnya peran support system untuk kelancaran ASI.

Penyebab ASI Tidak Lancar

Melansir dari laman Siloam Hospitalsada berbagai penyebab mengapa ASI tidak lancar seperti:

1. Stres dan Kecemasan

Stres dan kecemasan dapat mempengaruhi produksi ASI karena dapat mengganggu keseimbangan hormon dalam tubuh ibu.

Ketika ibu merasa cemas atau stres, hormon prolaktin menurun, sehingga menyebabkan produksi ASI menjadi tidak mencukupi.

Baca Juga: Kisah Dua Srikandi untuk Negeri yang Berjuang Cegah Stunting Lewat 1000 Days Fund



REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru