Viral di Medsos, Ini Dia Biodata Pemain di Sinopsis Series Hidden Love

Maharani Kusuma Daruwati - Rabu, 9 Agustus 2023
Daftar pemain dan biodata pemain di sinopsis series Hidden Love.
Daftar pemain dan biodata pemain di sinopsis series Hidden Love. Netflix

Parapuan.co - Sinopsis series Hidden Love kini tengah viral di medsos dan jadi perbincangan banyak orang.

Pasalnya, drama China yang satu ini menyuguhkan kisah cinta yang membuat netizen jadi ikut salah tingkah (salting).

Apakah Kawan Puan juga jadi salah satu yang penasaran dengan sinopsis series Hidden Love?

Bagi yang belum mengikuti, Hidden Love adalah series yang diadaptasi dari web novel berjudul Secretly, Secretly; But Unable to Hide It.

Web novel tersebut adalah karya Zhu Yi yang kemudian diadaptasi menjadi 25 episode drama.

Di mana masing-masing episode Hidden Love, Kawan Puan bisa menikmati alur cerita series selama 45 menit.

Nah, di drama ini diceritakan soal sosok Sang Zhi yang jatuh cinta dengan Duan Jia Xu, sahabat sang kakak Sang Yan.

Sang Zhi jatuh cinta pada teman kakaknya ketika mereka masih berusia muda, yaitu sejak dirinya masih SMP. 

Kisah cinta diam-diam ini bahkan berlanjut hingga Sang Zhi beranjak dewasa dan masuk kuliah.

Baca Juga: Bikin Gemas, Ini 5 Fakta Seru Sinopsis Series Hidden Love Drama China



REKOMENDASI HARI INI

Gaya Para Pesohor Perempuan Dunia di Pelantikan Donald Trump