Parapuan.co - Kawan Puan, mempersiapkan pernikahan dari segi finansial sangat penting untuk diperhatikan.
Pasalnya biaya menggelar pesta pernikahan tidaklah murah, sering kali menimbulkan utang.
Tak sedikit pasangan menikah yang masih mempunyai utang dari pesta pernikahan mereka.
Maka itu agar tidak mengalami hal yang sama, sebaiknya persiapkan keuanganmu menjelang pernikahan dengan baik.
Apa saja yang harus diperhatikan? Simak uraiannya menurut Pakar Keuangan Rista Zwestika seperti dikutip dari Kompas.com berikut ini!
1. Paham Kondisi Keuangan Pasangan
Penting untuk memahami situasi keuangan masing-masing sebelum pasangan menikah.
Situasi itu meliputi pendapatan, pengeluaran, aset, utang, dan pola pengeluaran.
Menurut Rista, keterbukaan terkait keuangan ini penting bagi pasangan jika berencana membawa hubungan ke jenjang pernikahan.
Baca Juga: Terapkan 4 Tips Hemat Ini untuk Mengantisipasi Dampak Inflasi, Apa Saja?