Viral di TikTok Anak Baim Wong Kena Pisau Blender, Ini Tips untuk Orang Tua Awasi Si Kecil Bermain

Linda Fitria - Senin, 4 September 2023
Kiano anak Baim Wong baru saja mengalami musibah hingga viral di TikTok
Kiano anak Baim Wong baru saja mengalami musibah hingga viral di TikTok Instagram Baim Wong

Parapuan.co - Kawan Puan, belakangan nama Kiano Tiger Wong, anak dari aktor Baim Wong viral di TikTok.

Kiano viral di TikTok lantaran baru saja tertimpa musibah kurang mengenakkan nih Kawan Puan.

Dari foto-foto yang viral di TikTok, diketahui Kiano baru saja operasi karena kakinya terkena pisau blender.

Akibatnya, Kiano sampai harus dilarikan ke rumah sakit hingga menjalani operasi.

Baim Wong yang membagikan kondisi sang anak mengaku lalai dalam mengawasi sang anak hingga hal tersebut terjadi.

Nah Kawan Puan, apa yang menimpa Kiano ini tentu bisa jadi pelajaran untuk para orang tua agar lebih berhati-hati.

Lantas apa saja sih yang perlu diperhatikan saat menemani anak bermain? Yuk simak ulasannya berikut ini!

1. Pilih Tempat Bermain yang Aman

Pastikan anak bermain di area yang aman dan sesuai dengan usianya. Hindari area yang berbahaya seperti jalan raya atau konstruksi.

Baca Juga: Bayi Tersenyum saat Tidur, Orang Tua Perlu Tahu Ini yang Terjadi

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Jenis-Jenis Visa dan Daftar Negara Bebas Visa untuk Orang Indonesia