Ternyata Zodiak Ini Dikenal Sering Silent Treatment pada Pasangannya

Saras Bening Sumunar - Selasa, 12 September 2023
Zodiak yang sering melakukan silent treatment pada pasangan.
Zodiak yang sering melakukan silent treatment pada pasangan. narith_2527

Parapuan.co - Kawan Puan, kamu tentu sering mendengar istilah silent treatment dalam hubungan asmara.

Silent treatment adalah sikap seseorang yang lebih memilih diam dan mengabaikan orang yang sedang berkonflik dengannya.

Beberapa orang mungkin menganggap silent treatment sebagai upaya menenangkan diri, nyatanya tidak demikian bagi orang lain.

Pasalnya, silent treatment ini dilakukan dalam waktu yang cukup panjang hingga berhari-hari.

Dengan kata lain, silent treatment mengarah pada menutup komunikasi saat pasangan berkonflik dibandingkan membicarakannya.

Tentunya, ada dampak yang akan dirasakan seseorang jika pasangannya melalukan silent treatment secara berulang.

Orang yang mendapatkan perlakukan silent treatment umumnya kemudian akan merasakan beberapa dampak mulai dari kebingungan atau ketakutan, hingga merasa marah.

Perasaan lain yang mungkin timbul akibat silent treatment adalah merasa tidak dihormati, tidak dicintai dan dihargai, merasakan putus asa, rendah diri, hingga frustasi.

Bicara tentang silent treatment lima zodiak ini dipercaya sering melakukannya pada pasangan.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Bisa Membaca Pikiran Orang Lain Berkat Intuisi Tinggi



REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan