Series Berlin Jadi Spin Off Money Heist, Ternyata Ini Alasannya

Saras Bening Sumunar - Selasa, 19 September 2023
Spin off series Money Heist, Berlin segera tayang di Netflix.
Spin off series Money Heist, Berlin segera tayang di Netflix. Gambar tangkap layar YouTube Netflix

Parapuan.co - Pencinta series Money Heist atau La Casa de Paper mungkin tak sabar menantikan penayangan Berlinyang merupakan spin off dari serial tersebut.

Sebagaimana dengan judulnya, series ini nantinya akan mengikuti kisah salah satu karakter utama perampok di series Money Heist.

Karakter Berlin ini nantinya masih diperankan oleh Pedro Alonso.

Lantas, kapan series Berlin ini akan ditayangkan?Bagaimana cara menonton series Berlin?

Nantinya, series Berlin akan tayang menjelang akhir tahun, yakni 29 Desember 2023.

Kawan Puan yang rindu dengan aksi Pedro Alonso memerankan Berlin, bisa menontonnya di layanan streaming Netflix.

Dalam series Money Heist, Berlin dikenal sebagai sosok yang cerdik.

Di serial ini, Berlin akan dibantu oleh kelompok barunya yakni Keila, Damian, Cameron, Roi, dan Bruce.

Nantinya, series Berlin ini akan hadir dengan total delapan episode.

Baca Juga: Tayang Hari Ini! Ini Dia 5 Fakta Menarik Seputar Serial Money Heist

Sumber: tribunnews
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan