Simak, 8 Tips Mewujudkan Ide Usaha Kuliner dengan Konsep Food Truck

Arintha Widya - Jumat, 6 Oktober 2023
Simak, 8 Tips Mewujudkan Ide Usaha Kuliner dengan Konsep Food Truck
Simak, 8 Tips Mewujudkan Ide Usaha Kuliner dengan Konsep Food Truck Freepik

Parapuan.co - Kawan Puan yang punya ide usaha kuliner bisa mengusung konsep food truck untuk memasarkan dan menjual produkmu.

Food truck yang bisa dibilang cukup populer di Indonesia ialah berjualan makanan/minuman menggunakan mobil box. 

Bagaimana menjalankan ide usaha food truck? Yuk, simak tips dan persiapannya di bawah ini!

1. Susun Rencana dengan Matang

Mulailah dengan merancang rencana bisnis yang komprehensif untuk menjalankan bisnis kuliner dengan konsep food truck.

Identifikasi jenis menu, sasaran pasar, anggaran modal awal, lokasi usaha, dan perkiraan biaya operasional bulanan.

2. Pilih Lokasi yang Strategis

Lokasi menjadi salah satu faktor kunci kesuksesan menjalankan peluang bisnis kuliner food truck.

Pilih lokasi yang memiliki banyak pejalan kaki atau di dekat kantor, sekolah, pusat perbelanjaan, atau acara besar.

Baca Juga: Punya Ide Usaha, Begini 5 Tips Memilih Lokasi Bisnis yang Strategis



REKOMENDASI HARI INI

Singapura Berlakukan Aturan Penggunaan Gadget Anak di Bawah 12 Tahun