Berkaca dari Putri Zaskia Mecca, Ini Bahaya Terlalu Lama Pakai Earphone

Maharani Kusuma Daruwati - Rabu, 11 Oktober 2023
Kana Syibilla Bramantyo, putri Zaskia Mecca alami infeksi telinga karena terlalu lama pakai earphone.
Kana Syibilla Bramantyo, putri Zaskia Mecca alami infeksi telinga karena terlalu lama pakai earphone. Instagram/zaskiadyamecca

Parapuan.co - Kawan Puan, mendengarkan musik memang kegiatan yang menyenangkan ya.

Kamu mungkin juga biasa mendengarkan musik lewat ponsel dengan berbagai playlist kesukaanmu.

Agar lebih personal, menggunakan earphone menjadi salah satu pilihan.

Sayangnya, terlalu sering menggunakan earphone memiliki dampak yang berbahaya bagi kesehatan.

Seperti halnya yang dialami oleh putri sulung Zaskia Adya Mecca, Kana Syibilla Bramantyo.

Melalui unggahan di Instagramnya, Selasa (10/10/2023) kemarin, Zaskia Mecca membagikan kondisi putrinya yang mengeluhkan sakit di telinga selama 10 hari.

Ternyata Sybil mengalami iritasi dan luka di telinganya yang disebabkan dari penggunaan earphone.

"Bagus dan penting nih ceritanya.. jadi sekitar 10harian sudah telinga kanan syb sakit.. 2hari lalu puncaknya, tapi ku cek ga ada benjolan atau luka apapun… akhirnya hari ini kita cek ke dr THT, ditanya “ada batpil?” “Ngga dok” “bersihin telinga dengan cotton buds?” “Ngga dok” “renang atau naik psawat?” “Yaaa ada naik pesawat” lalu di ceklah..dilihat dasar telinganya iritasi dan luka, penyebabnya bener aja ke khawatiranku selama ini dari earphone!!

"Terlalu sering dan lama penggunaan earphone bikin telinga iritasi.. baiknya pakai yang model speaker aja!" tulis Zaskia Mecca.

Baca Juga: Viral di TikTok, Dokter Jelaskan 3 Tips Membersihkan Kotoran Telinga

Sumber: Kontan.co.id,Gridhealth
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Prihatin Komentar Seksis terhadap Perempuan di Pilkada 2024, Komnas Perempuan Lakukan Ini