Ahli Ungkap Modest Fashion Indonesia Punya Potensi Besar di Dunia

Anna Maria Anggita - Sabtu, 14 Oktober 2023
Kick off Indonesia International Modest Fashion Festibval  IN2MF 2023 di Sutasoma Hotel, Jakarta
Kick off Indonesia International Modest Fashion Festibval IN2MF 2023 di Sutasoma Hotel, Jakarta Parapuan.co/ Anna Maria Anggita

Parapuan.co - Industri modest fashion di Indonesia memang patut diapresiasi, bahkan berpotensi dilirik dunia.

Dalam acara Kick Off Indonesia International Modest Fashion Festival (IN2MF) 2023 pada Jumat (13/10/2023) di Sutasoma Hotel, Jakarta, Ita Rulina, Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah, Bank Indonesia pun mengungkapkan potensi modest fashion Indonesia.

"Modest fashion Indonesia memiliki potensi besar untuk memajukan ekonomi dan keuangan syariah. Mimpi ke depan, kita ingin menjadikan modest fashion Indonesia sebagai rujukan dunia," ujar Ita Rulina.

Menurutnya, modest fashion itu tidak hanya meningkatkan angka penjualan, namun juga dapat menumbuhkan pasar global yang lebih luas.

"Kami berharap sektor modest fashion Indonesia terus berkembang, bukan sebatas B2C tetapi juga B2B. Untuk mewujudkan industri modest fashion Indonesia yang kuat tentunya seluruh pihak harus bersinergi dan berkolaborasi," lanjutnya.

Salah satu langkah untuk mengglobalkan modest fashion Indonesia di mata dunia yakni dengan hadirnya IN2MF di dalam rangkaian Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2023.

Gelaran puncak IN2MF yang diselenggarakan pada 25-29 Oktober 2023 ini mengangkat tema "Sustainable Modest Fashion Indonesia Melalui Wastra Indonesia" yang mendukung pengembangan ekonomi hijau pada sektor industri modest fashion.

Sebagai usaha kolaboratif yang bertujuan mengakselerasi terwujudnya Indonesia sebagai pusat industri halal global, Bank Indonesia bersinergi dengan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil
Menengah (Kemenkop UKM) RI dan Indonesia Fashion Chamber (IFC) menyelenggarakan
IN2MF.

Pasalnya IN2MF menjadi langkah untuk memperkuat ekspansi produk modest fashion dan gaya hidup halal Indonesia ke pasar global.

Baca Juga: Peluncuran JMFW 2024 di Bulan Oktober, Tampilkan Modest Fashion Unggulan



REKOMENDASI HARI INI

Ahli Ungkap Modest Fashion Indonesia Punya Potensi Besar di Dunia