3 Rekomendasi Baju untuk Liburan di Musim Dingin, Hangat dan Stylish

Anna Maria Anggita - Minggu, 15 Oktober 2023
Rekomendasi baju untuk liburan musim dingin yang pastinya bikin hangat dan nyaman.
Rekomendasi baju untuk liburan musim dingin yang pastinya bikin hangat dan nyaman. Uniqlo

Parapuan.co - Indonesia sekarang ini memang masih panas, namun bisa jadi menjelang akhir tahun nanti sudah mulai masuk musim penghujan atau musim dingin.

Kalau Kawan Puan ada rencana juga untuk liburan ke luar negeri dalam waktu dekat, di mana di sana sedang musim dingin, maka perlu mempersiapkan pakaian yang tepat.

Kamu bisa mempersiapkan baju musim dingin untuk liburan akhir tahun yang biasanya adalah musim penghujan atau musim dingin kalau di luar negeri.

Salah satu rekomendasi baju untuk liburan musim dingin yakni Uniqlo Winter Essentials for Travel yang punya koleksi lifewear untuk liburan musim dingin, pastinya praktis dan stylish.

"Uniqlo Winter Essentials for Travel, sebuah koleksi yang bermanfaat untuk seluruh pelanggan setia kami yang membutuhkan pakaian travelling praktis dan fungsional untuk pengalaman liburan lebih menyenangkan," terang Lisqia Lalantika, Marketing Manager Uniqlo Indonesia dalam siaran pers dari Uniqlo.

Penasaran koleksi Uniqlo Winter Essentials for Travel untuk liburan musim dingin? Berikut deretan koleksinya yang wajib kamu bawa ketika traveling.

1. Heattech

HEATTECH T-Shirt Rib Seamless Lengan Panjang Kerah Tinggi Ekstra Hangat (EKH)
HEATTECH T-Shirt Rib Seamless Lengan Panjang Kerah Tinggi Ekstra Hangat (EKH) Uniqlo.com

Kalau lagi musim dingin, salah satu pakaian esensial yang bisa dipadukan dengan beragam outer adalah inner hangat yang menjaga tubuh dari udara dingin.

Baca Juga: Rekomendasi Jam Tangan Perempuan Harga di Bawah Rp500 Ribuan



REKOMENDASI HARI INI

Disinggung IDAI, Mengapa Feeding Rules Penting untuk Tumbuh Kembang Anak?