Selalu Dipandang Sebelah Mata, Prilly Latuconsina Nangis Masuk Nominasi FFI

Linda Fitria - Minggu, 15 Oktober 2023
Prilly Latuconsina dalam film Budi Pekerti
Prilly Latuconsina dalam film Budi Pekerti Dok. Rekata Studio / Kaninga Pictures

Parapuan.co - Kawan Puan, Sabtu (14/10/2023), Komite Festival Film Indonesia (FFI) mengumumkan 22 nominasi Piala Citra FFI 2023 di Museum Nasional Indonesia.

Dalam pembacaan nominasi Piala Citra tersebut, film Budi Pekerti karya Wregas Bhanuteja sukses memborong 17 nominasi.

Salah satu nominasi yang cukup mencuri perhatian adalah Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik.

Di mana tahun ini, Prilly Latuconsina akhirnya berhasil masuk ke dalam nominasi FFI sebagai Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik lewat perannya sebagai Tita.

Melalui postingan Instagramnya, Prilly pun meluapkan kebahagiaan bersama kerabat dekat.

Di video yang diunggah, Prilly terlihat sedang menyaksikan pembacaan nominasi FFI.

Sesaat setelah namanya disebut masuk nominasi, Prilly langsung berteriak dan menangis.

Prilly kemudian memeluk keluarga dan orang-orang yang selama ini telah mendukungnya.

"Mungkin keliatannya berlebihan dan cengeng banget. Tapi ini reaksi jujur, bagi banyak orang, mungkin ini biasa aja, belum tentu juga menang. Tapi buat aku, ini sangat berarti, jadi kado terindah buat ulang tahunku besok," tulis Prilly dalam kolom caption.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Prilly Latuconsina (@prillylatuconsina96)

Baca Juga: Bedah Gaya Prilly Latuconsina di Toronto International Film Festival 2023

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Serba-serbi Demam Babi Afrika yang Sedang Ramai, Ketahui Penyebab dan Penularannya