Kekuatan Ryu Shi Oh Diketahui, Intip Preview Drakor Strong Girl Nam Soon Episode 6

Rizka Rachmania - Minggu, 22 Oktober 2023
Preview drakor Strong Girl Nam Soon episode 6 saat kekuatan Ryu Shi Oh sudah diketahui oleh Gang Nam Soon.
Preview drakor Strong Girl Nam Soon episode 6 saat kekuatan Ryu Shi Oh sudah diketahui oleh Gang Nam Soon. Dok. Netflix Indonesia

Parapuan.co - Karakter Ryu Shi Oh ternyata bukan sembarang orang biasa, seperti apa preview drakor Strong Girl Nam Soon episode 6?

Kawan Puan yang mengikuti drama Korea ini pasti sangat penasaran dengan preview drakor Strong Girl Nam Soon episode 6.

Preview drakor Strong Girl Nam Soon episode 6 ini akan jadi bocoran episode terbaru yang akan tayang di Netflix pada 22 Oktober 2023.

Strong Girl Nam Soon adalah drama Korea di Netflix yang tayang pada bulan Oktober 2023, berjumlah total 16 episode.

Episode baru dari Strong Girl Nam Soon dirilis setiap Sabtu dan Minggu malam, total ada dua episode baru setiap pekannya.

Pada tanggal 22 Oktober 2023, drama Korea yang menceritakan tentang perempuan dengan kekuatan super ini memasuki episode keenam.

Pada episode 6, sosok Ryu Shi Oh yang diperankan oleh Byeon Woo Seok sudah diketahui bukan orang biasa.

Ia bukan orang biasa yang menjadi CEO Doogo. Narkoba yang ia edarkan pun bukan sembarang narkoba yang banyak diketahui oleh orang luas.

Ada rahasia tentang sosok Ryu Shi Oh yang menjadi CEO Doogo sekaligus 'narkoba' yang diedarkan ke orang-orang luas.

Baca Juga: Preview Drakor Strong Girl Nam Soon Episode 5, Nam Soon Menyamar Jadi Kurir Narkoba

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kekuatan Ryu Shi Oh Diketahui, Intip Preview Drakor Strong Girl Nam Soon Episode 6