Menyeramkan Sekaligus Menggemaskan, Ini Rekomendasi Kostum Halloween Anak

Citra Narada Putri - Kamis, 26 Oktober 2023
Kostum halloween anak.
Kostum halloween anak. (Pongasn68/Getty Images)

Parapuan.co - Menyambut Hari Halloween, bukan hanya orang dewasa saja yang bisa menikmatinya dengan memakai kostum-kostum unik.

Anak-anak pun bisa turut meramaikan momen Halloween dengan memakai kostum seru dengan berbagai karakter menarik.

Bagi Kawan Puan yang ingin tampil unik dengan buah hati, berikut rekomendasi kostum Halloween untuk anak yang bisa dicoba.

1. Mothercare Halloween Skeleton All In One

Mothercare Halloween Skeleton All In One.
Mothercare Halloween Skeleton All In One. (Mothercare)

Jika punya anak bayi, akan sangat menggemaskan jika memakai setelan bergambar tengkorak dari jenama Mothercare ini.

Selain memiliki desain yang 'menyeramkan' tapi cute, kostum Halloween ini akan nyaman dipakai si kecil berusia 0-18 bulan.  

Hal ini dikarenakan all in one ini memiliki neckline yang lembut, dilengkapi sarung tangan anti gores hingga sol anti selip yang aman untuk bayi baru belajar jalan. 

Kawan Puan bisa membeli kostum tengkorak untuk bayi ini di Mothercare Official Store dengan harga diskon sebesar Rp296.100. 

Baca Juga: Ini Ide Rayakan Halloween Bareng Anak Berdasarkan Kategori Usia



REKOMENDASI HARI INI

Ini 3 Aktivitas Sederhana yang Bisa Dilakukan Anak Perempuan dan Ibu