Ini Cara Memilih Shade Cushion Viral di TikTok yang Sesuai Warna Kulit

Citra Narada Putri - Sabtu, 25 November 2023
Tips memilih shade cushion yang sesuai dengan warna kulit.
Tips memilih shade cushion yang sesuai dengan warna kulit. (barenbliss)

Parapuan.co - Cushion adalah salah satu jenis makeup yang belakangan sedang viral di TikTok.

Bukannya tanpa alasan, cushion jadi viral di TikTok karena makeup ini sangat praktis, sehingga merias wajah bisa lebih cepat.  

Kendati demikian, memilih cushion viral di TikTok yang semakin banyak pilihannya tak bisa sembarangan.

Kawan Puan perlu memilih shade cushion yang tepat dengan warna kulit agar hasilnya terlihat flawless

Berdasarkan siaran pers yang diterima dari barenbliss, berikut cara tepat memilih shade cushion

1. Identifikasi Skin Tone

Hal yang penting yang perlu Kawan Puan lakukan pertama kali adalah mengidentifikasi warna kulit atau dikenal juga dengan istilah skin tone.

Perlu diketahui bahwa ada beberapa skin tone perempuan Indonesia, yaitu kulit putih oriental, langsat terang, terang kemerahan, kuning langsat, sawo matang cerah, dan sawo matang.

Adapun cara untuk menentukan skin tone cukup mudah. Kamu bisa cek warna rahangmu di bawah sinar matahari pagi. Ini adalah cara mudah dan akurat untuk menemukan warna asli kulitmu.

Baca Juga: Mempercantik sekaligus Melindungi, Ini Rekomendasi Cushion dengan SPF50+



REKOMENDASI HARI INI

Panduan Membandingkan Harga Online dan Offline Saat Berbelanja, Lebih Hemat Mana?