Setelah Sinopsis Series, Ini Daftar Pemain Serial Tukar Tambah Nasib

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 9 Desember 2023
Setelah sinopsis series, ini daftar pemain Tukar Tambah Nasib.
Setelah sinopsis series, ini daftar pemain Tukar Tambah Nasib. Instagram/primevideoid

Parapuan.co - Berbagai tayangan seru bisa kamu dapatkan di layanan Prime Video, termasuk series Indonesia Tukar Tambah Nasib.

Tukar Tambah Nasib cukup dinantikan penayangannya, bukan hanya karena hadir dengan sinopsis series yang menarik namun juga dibintangi nama-nama ternama.

Sebagai informasi, series Tukar Tambah Nasib dijadwalkan tayang mulai 7 Desember 2023.

Sepanjang penayangannya, Tukar Tambah Nasib akan hadir dengan total 6 episode saja.

Akan ada tiga episode yang ditayangkan di 7 Desember 2023 sementara tiga episode berikutnya akan dirilis 14 Desember 2023.

Singkat cerita, sinopsis series Tukar Tambah Nasib menceritakan tentang karakter perempuan bernama Naya.

Untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, Naya bekerja sebagai seorang kasir minimarket.

Hal tak terduga kemudian terjadi pada Naya, dirinya mendapat kesempatan untuk menukar nasibnya dengan orang lain.

Alur cerita berlanjut ketika Naya harus mengorbankan hal penting dalam hidupnya untuk menukar nasibnya dengan orang lain.

Baca Juga: Sinopsis Series Tukar Tambah Nasib, Perempuan Kasir Minimarket yang Berusaha Menukar Nasibnya



REKOMENDASI HARI INI

Setelah Sinopsis Series, Ini Daftar Pemain Serial Tukar Tambah Nasib