Parapuan.co - Kawan Puan harus tahu bahwa tren warna baju itu selalu berubah, termasuk di 2024.
Dilansir dari Kompas.com, fashion stylist Erich Al Amin mengungkap peach fuzz jadi tren warna baju 2024.
"Perusahaan Pantone menentukan kalau warna peach fuzz menjadi warna tren 2024," imbuh Eric.
Selain peach fuzz, menurut Eric, warna-warna lembut seperti powder blue dan lavender haze juga bakal hits di tahun 2024.
Berikut ini penjelasan tren warna baju 2024, simak selengkapnya.
1. Peach Fuzz
Perusahaan penyedia bahasa warna universal, Pantone Color Institute, menyatakan peach fuzz jadi warna tahun 2024.
Peach fuzz merupakan perpaduan warna merah muda lembut dan jingga pucat, sehingga warna ini pun masuk dalam kategori warna pastel.
Peach fuzz jadi warna yang memancarkan kerinduan akan koneksi, kepedulian, dan kolaborasi, serta mampu membawa kedamaian dalam diri.
Baca Juga: 5 Warna Baju Kantor Terbaik, Bikin Penampilan Makin Profesional