Ini Koleksi Terbaru HijabChic dan Tiqasya yang Cocok Dipakai untuk Baju Lebaran Keluarga

Anna Maria Anggita - Kamis, 1 Februari 2024
HijabChic x Tiqasya baru saja meluncurkan koleksi Aarshiya yang cocok untuk baju lebaran keluarga.
HijabChic x Tiqasya baru saja meluncurkan koleksi Aarshiya yang cocok untuk baju lebaran keluarga. (HijabChic)

Parapuan.co - Tren busana muslim untuk baju lebaran kembali dimeriahkan dengan kehadiran koleksi terbaru dari HijabChic yang baru saja berkolaborasi bersama Tiqasya.

Sebagai informasi, Tiqasya merupakan seorang inspiring influencer yang berprofesi dokter, ia menginspirasi banyak perempuan untuk melakukan hal produktif.

Koleksi eksklusif dari HijabChic dan Tiqasya ini bernamakan Aarshiya, berasal dari bahasa Sansekerta yang bermakna the precious one.

HijabChic dan Tiqasya meluncurkan koleksi baju lebaran yang desainnya terinspirasi dari cerita-cerita keluarga.

Koleksi HijabChic x Tiqasya
Koleksi HijabChic x Tiqasya HijabChic

Desain Elegan untuk Seragam Lebaran Keluarga

Desain Aarshiya yang hadir eksklusif ini memadupadankan berbagai elemen dan simbol dari rumah.

Koleksi ini sebagai pengingat bahwa apapun masalah yang dihadapi dalam hidup, kita akan selalu punya tempat untuk kembali pulang.

Sehingga koleksi terbaru HijabChic ini pun sangat pas dikenakan sebagai baju lebaran untuk keluarga.

Baca Juga: Menurut Feng Shui, Ini 3 Warna Baju Keberuntungan untuk Tahun Naga Kayu

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

ASN Jakarta Boleh Poligami: Apakah Perempuan Dianggap Tak Punya Value hingga Harus Rela Dimadu?