Parapuan.co - Agar dapur tidak tampak berantakan, berbagai bumbu untuk memasak juga perlu ditata rapi.
Kamu mesti mempunyai rak dapur khusus untuk meletakkan bumbu-bumbu semisal merica bubuk, bumbu kaldu, kecap dan saos, dan sebagainya.
Jangan khawatir mahal, di Tokopedia ada rak bumbu dapur dengan harga terjangkau yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Seperti apa? Yuk, intip tiga rekomendasi rak bumbu dapur di Tokopedia yang praktis dan serbaguna berikut ini!
1. Rak Toko - Tempat Bumbu Tempel Dinding
Rekomendasi rak bumbu dapur di Tokopedia yang pertama tersedia di Power Merchant Pro Rak Toko.
Produk yang tersedia di toko ini mempunyai beberapa varian ukuran, yaitu dengan panjang 20 cm, 30 cm, dan 40 cm.
Rak bumbu tersebut berbentuk balok panjang yang terbuat dari logam, dan pemasangannya ditempelkan pada dinding.
Rak bumbu ini bisa digunakan untuk menyimpan toples wadah bumbu, gula, selai, tepung, dll, serta aneka botol.