Sinopsis Series Percy Jackson And The Olympians, Kisah Misi 3 Sahabat!

Tim Parapuan - Senin, 5 Februari 2024
Sinopsis series Percy Jackson and The Olympians.
Sinopsis series Percy Jackson and The Olympians. Disney+ Hotstar

Parapuan.co - Series Percy Jackson and The Olympians baru saja merilis episode terakhirnya pada 31 Januari 2024.

Series ini menceritakan pengalaman Percy (Walker Scobell) serta kedua sahabatnya, Annabeth (Leah Jeffries) dan Grover (Aryan Simhadri), dalam menjalankan sebuah misi.

Bagi Kawan Puan yang penasaran, dapat menyimak sinopsis series ini.

Series ini menceritakan kisah demigod atau anak setengah dewa, mitologi Yunani. Percy adalah anak dari Dewa Laut, Poseidon.

Dengan alur cerita maju, serial ini menceritakan Percy menjalankan sebuah misi yang mana ia dituduh mencuri petir milik Zeus.

Dalam misi mengembalikan itu, ia berkelana bersama Annebeth, anak Dewi Kebijaksanaan Athena, dan Grover yang adalah seorang satir, makhluk mitologi setengah kambing.

Episode final dari sinopsis series ini menyingkap petualangan akhir Percy dalam mengembalikan petir Zeus yang sebetulnya tidak ia curi.

Kepercayaan diri dan bantuan teman-temannya sangat membantu Percy, salah satunya yaitu Annabeth.

Annabeth sebagai karakter perempuan dalam series ini digambarkan sebagai sosok yang cerdas dan mampu memberi solusi suatu permasalahan.

Baca Juga: Sinopsis Series 46 Days, Misi Perempuan Menggagalkan Pernikahan

Sumber: hollywoodreporter.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Tren dan Insight Industri Kecantikan 2024: Periode Transformatif bagi Konsumen