Berdasar Kisah Nyata, Intip Fakta Seru Variety Show Apartment404 Jennie BLACKPINK

Rizka Rachmania - Kamis, 8 Februari 2024
Fakta seru reality variety show Apartment404 yang dibintangi Jennie BLACKPINK.
Fakta seru reality variety show Apartment404 yang dibintangi Jennie BLACKPINK. Prime Video

Parapuan.co - Setelah tidak memperpanjang kontrak kerjanya dengan YG Entertainment meski masih tergabung dalam BLACKPINK, Jennie lebih banyak tampil di beragam acara.

Salah satunya adalah acara reality variety show Apartment404 yang ia bintangi setelah dirinya tidak lagi berada di bawah YG Entertainment dan membangun agensi sendiri, Odd Atelier.

Apartment404 adalah sebuah reality variety show Korea Selatan terbaru yang akan tayang di Prime Video mulai 23 Februari 2024 dan berjumlah 8 episode.

Episode baru Apartment404 akan dirilis setiap Jumat per pekannya. Kawan Puan bisa menonton satu episode baru setiap hari Jumat.

Seperti apa keseruan reality variety show Apartment404 yang dibintangi Jennie dan akan tayang di Februari ini? Yuk, simak fakta seru di bawah ini!

1. Bintang Utama Apartment404

Salah satu fakta seru Apartment404 adalah banyaknya bintang populer Korea Selatan yang akan tampil.

Selain Jennie, bakal ada juga Yu Jae Seok dan Yang Se Chan yang sudah terkenal dengan kekocakannya sebagai pembawa acara Running Man.

Lalu, ada pula Cha Tae Hyun dan Lee Jung Ha yang baru-baru ini tampil bersama dalam drama Korea Moving.

Baca Juga: Daftar Kontestan Dating Show Single's Inferno 3 yang Viral di TikTok

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Anak Balita Makan Banyak dan Suka Ngemil, Kapan Orang Tua Perlu Khawatir?