Kisah Cinta Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana Sampai Akhirnya Langsungkan Lamaran

Linda Fitria - Jumat, 9 Februari 2024
Ayu Ting Ting akui sudah melangsungkan lamaran
Ayu Ting Ting akui sudah melangsungkan lamaran Instagram/Kriznafahrezi

Parapuan.co - Kawan Puan, kabar bahagia datang dari pedangdut Ayu Ting Ting.

Baru-baru ini, Ayu Ting Ting buka suara soal rumor dirinya telah dilamar oleh seorang anggota TNI.

Terkait gosip tersebut, Ayu yang selama ini diam akhirnya membenarkan bahwa dirinya telah dilamar oleh sosok laki-laki bernama Muhammad Fardhana.

Hal itu disampaikan Ayu di acara Brownis, Jumat (9/2/2024).

Dalam acara itu, Ayu mengakui bahwa dirinya telah menerima lamaran anggota TNI berpangkat Lettu atau Letnan Satu.

Ayu bahkan menceritakan kisah cinta mereka berdua hingga akhirnya mantap ke jenjang yang lebih serius.

Ayu mengaku dirinya baru mengenal Lettu Dhana pada Januari 2024 lalu.

"Awal kenal Januari, sepakat sama-sama serius dan lamaran terjadi belum ada sebulan kali ya," kata Ayu dikutip dari tayangan Brownis, Jumat (9/2/2024).

Di situ, Ayu menjelaskan alasan mengapa dirinya mantap menerima lamaran Dhana.

Baca Juga: 5 Gaya Fashion Ayu Ting-Ting dan Bilqis, Seperti Kakak Beradik

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Panduan Membandingkan Harga Online dan Offline Saat Berbelanja, Lebih Hemat Mana?