Menurut Pakar, Ini Tips Kencan Bagi Perempuan yang Punya Social Anxiety

Arintha Widya - Rabu, 28 Februari 2024
ilustrasi tips kencan bagi perempuan dengan social anxiety
ilustrasi tips kencan bagi perempuan dengan social anxiety FilippoBacci

Parapuan.co - Kencan tanpa masalah social anxiety atau kecemasan sosial saja sudah cukup sulit, bagaimana jika memilikinya?

Jangankan kencan, bertemu dengan orang baru mungkin membuat penderita social anxiety cemas berlebihan.

Hal ini tentu bisa berlaku dalam hubungan personal, terlebih ketika mencari pasangan.

Untuk mengatasinya, begini tips kencan bagi perempuan dengan social anxiety menurut konselor profesional Grayson Wallen seperti mengutip Choosing Therapy!

1. Lakukan Grounding Sebelum, Selama, dan Setelah

Grounding adalah latihan di mana kamu fokus pada apa yang pasti terjadi di sekitarmu sekarang.

Dalam terapi, Grayson menggunakan panca indera untuk memfasilitasi grounding.

Yaitu teknik mindfulness pada apa yang tercium, dirasakan, disentuh, dilihat, dan didengar pada saat itu.

Menyadari apa yang terjadi di sekitarmu memberikan konteks terhadap kecemasan yang dirasakan, sehingga kekhawatiran soal kencan dapat dicegah.

Baca Juga: Dipakai untuk Sembunyikan Kekurangan, Ini Cara Hindari Kitten Fishing di Aplikasi Kencan



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!